Kamis, 08 Desember 2011

Install Desktop Recorder

Desktop recorder merpakan sebuah tools yang digunakan untuk merekam aftivitas destop kita. Aplikasi ini sangat membantu ketika kita ingin membuat sebuah tutorial dalam format video yang akan diterbitkan dalam sebuah blog atau website. Dalam blog ini ada beberapa artikel yang saya buat menggunakan aplikasi ini, contohnya artikel untuk membuat installer ubuntu dari USB berikut.


Format Video yang dihasilkan oleh aplikasi ini adalah dalam bentuk *.ogv, dengan kualitas yang bisa anda tentukan. Video yang dihasilkan ukurannya juga tidak terlalu besar dengan video quality maksimal. Tools ini juga bisa merekam suara, jadi akan sangat memudahkan kita untuk menghasilkan tutorial video yang bagus.

Jika anda mengupload video hasil record desktop PC anda, tentunya anda perlu menconvert video tersebut kedalam format *.flv, ada tools bagus untuk mengconvert video hasil dari aplikasi record desktop ini. Saya recomendasikan satu aplikasi yakni winFF untuk convert berbagai jenis video Format di Linux. Pada kesempatan berikutnya saya akan coba menulis tentang aplikasi tersebut (winFF).
Oke berikut adalah beberapa langkah melkaukan instalasi gtk-recordmydesktop.

Install gtk-recordmydesktop di Ubuntu, Linux mint dan beberapa turunan ubuntu lainnya.
Untuk pengguna ubuntu aplikasi ini sudah tersedia di Ubuntu software center, atau bagi anda yang terbiasa menggunakan terminal, bisa langsung menginstall dengan mengetikkan perintah berikut :
sudo apt-get install gtk-recordmydesktop

Install gtk-recordmydesktop di Fedora
Bagi pengguna Fedora, aplikasi ini sudah tersedia di repository Fedora, untuk menginstall cukup menggunakan perintah :
yum install gtk-recordmydesktop

Untuk Distro yang lain berikut anda bisa download palikasi recordmydesktop melalaui link berikut


Configurasi!!
Berikut beberapa configurasi yang perlu anda perhatikan agar hasil output video  lebih baik.


Diatas adalah settingan record mydesktop yang saya gunakan. Pada default settingannya, video berjalan sangat cepat, sampai terkadang gambar yang dihasilkan juga pecah-pecah. Nilai 12 pada pilihan Frames Per Seconds adalah nilai normal kecepatan jalannya video, semakin tinggi nilai tersebut semakin cepat video hasil capture desktop berjalan.

Ok sekian, semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes